
Mz-aam.blogspot.co.id
BANYAK orang berlomba untuk dikenal. Banyak orang yang berusaha mati-matian untuk terkenal di muka dunia ini. Ada yang berupaya dengan cara tampil beda. Ada yang berusaha dengan teknik mendekat dengan yang sudah terkenal.
Ada pula yang berkorban dengan memasang ribuan foto di manapun tempat yang bisa dilihat manusia. Ada pula yang tak segan-segan memuji-muji dirinya di hadapan setiap orang. Naudzubillah.
Status ini bukan berarti bahwa sang penulis sudah selamat dari hal-hal tersebut di atas. Hanya saja, ingin sekali hati ini berbagi kalimat bijak nan bernas dari para tokoh kehidupan bahwa "tak akan pernah merasakan manisnya akhirat, seseorang yang di dunia ini begitu senang (cinta) untuk menjadi terkenal." NastaghfiruLLAAH. Kalimat tersebut disampaikan oleh Syekh Bisyr al-Hafi, orang yang kesederhanaannya sangat terkenal itu.ji
Terkenal tidaklah terlarang asal proses keterkenalannya itu alami saja, bukan usaha dirinya untuk terkenal. Terkenal atau tidak di dunia ini biarkanlah berjalan apa adanya. Keterkenalan yang direkayasa biasanya tak bertahan lama, sementara keterkenalan yang alami biasanya berlangsung berabad-abad karena telah menyatu dengan alam itu sendiri.
Para Nabi dan sahabat, para tabi'in dan ulama salaf, para tokoh legendaris dunia biasanya terkenal karena mereka banyak berbuat, banyak melayani dan banyak meninggalkan warisan ilmu kehidupan. Kita harus bisa meniru mereka, terus berbuat kebaikan, terus melayani dan terus menebarkan ilmu kehidupan. Tak usah gelisah dengan keterkenalan di bumi, gelisahlah karena takut tak dikenal di alam langit. Salam dari sahabat dan saudaramu yang membutuhkan doa dan dukunganmu
posted from Bloggeroid
Tag :
Motivasi Muslim
0 Komentar untuk "Jangan Takut Tak Dikenal Di Dunia "